Rektor Resmikan Kantin Kampus FEB Unpad
Jatinangor, 15 Juni 2024 – Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Padjadjaran resmi membuka gerai kantin fakultas di kampus Jatinangor, Jumat (14/6), dan diresmikan langsung oleh Rektor Unpad Prof. Rina Indiastuti, serta dihadiri Dekan FEB Unpad Prof. Dr. Hj. Nunuy Nur Afiah, S.E., MS., Ak., CA, beserta pimpinan fakultas.
Dalam sambutannya, Rektor memberikan apresiasinya kepada pimpinan FEB atas berdirinya kantin fakultas. Ia mengatakan bahwa kantin ini merupakan komitmen ibu dekan dan bapak wadek, di mana mahasiswa FEB harus sejahtera dengan fasilitas yang sangat memadai, di samping bekerja dan belajar dengan sungguh.
Ia juga mendorong agar kantin tersebut tidak mengalami kenaikan harga dan bertahan lama, serta dapat dikunjungi oleh mahasiswa Fakultas lain, seperti mahasiswa FIKOM, FH, FIB, dan sebagainya
Rektor berpendapat, bahwa kantin FEB Unpad tetap harus memiliki berbagai varian makanan dengan harga yang murah. Ia berharap, seluruh sivitas akademika Universitas Padjadjaran selalu berdoa, bahwa seluruh kantin dan fasilitas lain dapat terus memberikan manfaat yang besar pada seluruh mahasiswa, dosen, tendik, dan pimpinan, juga masyarakat, sehingga seluruh orang dapat terjamin kesehatannya lewat makanan yang dapat dijangkau di lingkungan kampus.
Di lain sisi, Prof. Nunuy mengatakan bahwa kantin FEB Unpad memiliki delapan tenant yang berasal dari keluarga FEB sendiri, yaitu dosen, tendik, purnabakti, dan dari para mahasiswa. Ia juga mengatakan bahwa ke depannya sarana dan prasarana di FEB Unpad akan terus bertambah untuk melengkapi Tri Dharma perguruan tinggi dengan skala internasional, sehingga hal tersebut dapat mendukung adanya pelaksanaan program “Jumat Berkah” yang berasal dari donasi dari para dosen.
Prof. Nunuy berharap bahwa kantin FEB Unpad yang merupakan salah satu dari sarana dan prasarana FEB Unpad dapat menjadi fasilitas yang diterima dengan baik, khususnya oleh mahasiswa, dan dapat menambah semangat belajar mahasiswa.
Bentuk layanan fasilitas yang dimiliki oleh FEB Unpad ini dinilai sangat baik dan mendapat dukungan positif dari berbagai fakultas, salah satunya Fakultas Ilmu Budaya Unpad.
Red : Yohanes William Ivakdalam